PERTEMUAN RUTIN MGMP PJOK SMK KABUPATEN CILACAP

Pada awal tahun ajaran 2024/2025  MGMP PJOK SMK Se Kabupaten Cilacap mengawalinya dengan pertemuan MGMP PJOK tepatnya  pada hari Selasa tanggal 10 September 2024 bertempat di aula SMKN 1  dan SMKN 2 Cilacap.

Pada pertemuan tersebut membahas masalah pembelajaran mapel PJOK, persiapan POPDA dan O2 SN untuk tahun 2025 dll berkaitan dengan program² yang direncanakan di tahun pelajaran ini.

Setelah kegiatan rapat selesai dilaksanakan untuk menyegarkan suasana dan latihan guna meningkatkan kompetensi bola volley , dilanjutkan pertandingan bola volley antar komda bertempat di lapangan SMKN 1 Cilacap. Pertandingan diawali dengan tim guru PJOK dari Komda Majenang melawas komda Kroya yang dimenangkan oleh komda Kroya. Kemudian dilanjutkan tim guru PJOK  Cilacap kota melawan komda Sidareja yang dimenangkan oleh komda Cilacap kota.

Dan pada pertandingan final bertemulah tim guru PJOK Cilacap kota melawan Komda Kroya dan berakhir kemenangan diraih oleh guru PJOK Komda kota Cilacap.

Semoga MGMP PJOK Kabupaten Cilacap semakin maju dan kompak.

Posting Komentar untuk "PERTEMUAN RUTIN MGMP PJOK SMK KABUPATEN CILACAP"