Pembekalan Pengawas Ujian Tatap Muka UT dilaksanakan pada tanggal 13 Desember 2024 di Ruang Aula SMK Negeri 1 & 2 Cilacap masa ujian: 2024/2025 GANJIL (2024.2) oleh Indah Setia Utami, S.E., M.Si sekaligus PJTU Kabupaten Cilacap yang berlokasi di SMK Dr. Sutomo, SMK Negeri 1 dan SMK Negeri 2 Cilacap. Pembekalan diisi dengan pembagian tugas Pengawas, baik Pengawas Ruang maupun Pengawas Keliling. Sedangkan PJLU di SMK Negeri 1 Cilacap Rudi, S.Kom.
Khusus SMK Negeri 1 Cilacap menggunakan 24 Ruang (Ruang 45 - 68) pada hari sabtu 14 Desember, sedangkan hari Minggu 15 Desember menggunakan 21 ruang (ruang 37 - 57). Pengawas Keliling diantaranya Winardi, Kuat Ludianto, Achmad Didik, dan Andi Wijianto mempunyai tugas:
- Meminta Bahan Ujian di sekretariat untuk jam ujian ke-2, 3, dan 5 kepada PJLU, dan mengisi BA
- Mengantarkan Bahan Ujian ke ruang ujian dan menyerahkannya kepada Pengawas Ujian 15 menit sebelum ujian dimulai
- Mengambil Bahan Hasil Ujian di ruang ujian setelah jam 1,2,4 dan diserahkan ke Sekretariat/PJLU
- Memastikan Ruang Ujian selalu diawasi pengawas ruang, menggantikan sementara jika pengawas ruang ada
- keperluan diluar ruang ujian utk sementara
- Memeriksa Kesesuaian Jumlah Naskah/Soal yang kembali
- Memeriksa Kelengkapan Tanda Tangan Mahasiswa dan Pengawas Ruang pada LJU, Daftar Hadir dan Berita Acara Pelaksanaan UAS, sebelum membawa ke sekretariat.
Sedangkan Tugas Pengawas adalah:
- Membacakan Tata Tertib dan anti Plagiat/ Jam Ujian
- Membimbing Pengisian data pada LJU
- Tanda tangan dan uraian menggunakan Bolpoint Hitam Jawaban arsiran menggunakan pensil 2 B
- Menandatangani Berita Acara, Daftar Hadir, dan LJU
- Membagikan LJU dan naskah ujian kepada peserta UAS sesuai dengan kode matakuliah, jika ada naskah yang kurang kemungkinan ada mhs yg terima naskah ganda.
- Pengawas ruang tidak diperkenankan bertukar ruang ujian
- Mengedarkan daftar hadir ke peserta UAS
- Tandatangan Peserta UAS di Daftar hadir harus sama dengan LJU
- Mengisi BA pelaksanaan ujian dan meminta tanda tangan saksi dari 2 orang mahasiswa (Rangkap 2)
- Mengawasi ketertiban pelaksanaan UAS di ruang masing-masing
- (Alat Tulis,Kartu Ujian dan KTM diletakan di atas meja ; HP di matikan dan masuk tas, Tas dan Buku diletakan di depan kelas)
- Menghitung dan memerikasa jumlah LJU terisi sesuai jumlah peserta ujian yang hadir
- LJU dan Daftar Hadir yang tidak terisi disilang setelah ditunggu 60 menit mahasiswa tidak hadir
- Jika ada yang telat d iatas 30 menit, mahasiswa wajib ke ruang secretariat untuk menemui PJLU/PJTU apakah diijinkan/tidak ikut ujian
- Pisahkan LJU dengan Naskah, jangan sampai tercampur, Jika hilang atau tercampur menjadi tanggung jawab pengawas dan wasling
- Menyerahkan Semua Naskah dan LJU (terisi ataupun yang tidak) ke Wasling
- Daftar Hadir Diserahkan setelah Jam ke 3 dan 5
Pemusnahan Naskah Soal UT
Posting Komentar untuk "SMK Negeri 1 Cilacap Ketempatan Ujian Tatap Muka UT Daerah Purwokerto"